Penjelasan Gempa Yang Terjadi di Banten Dan Sukabumi Apakah Berkaitan? Berikut Penjelasannya
Jakarta - Setelah heboh pada Jumat (14/1/2022) gempa mengguncang wilayah Banten. Hari ini pada pukul 07.25 WIB, gempa mengguncang wilayah Sukabumi dengan kekuatan M 5,4. Lalu, apakah kedua gempa ini berkaitan? Menjawab pertanyaan itu, Gayatri Indah Marliyani, pakar Tektonik Aktif Geologi Gempa Bumi dari Pusat Studi Bencana Alam (PSBA) UGM angkat bicara. Gayatri menjelaskan bahwa kedua gempa yang terjadi pekan ini di sekitar Banten dan Sukabumi tidak berkaitan. "Gempa pagi ini lokasinya cukup juah dari lokasi gempa Banten beberapa hari lalu,"kata Gayatri kepada wartawan, Senin (17/1/2022). Untuk diketahui, berdasarkan hasil analisis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menunjukkan episenter gempa bumi ini terletak pada koordinat 7,55 ° LS; 105,83 ° BT. Lokasi tepatnya berada di laut pada jarak 100 kilometres arah Barat Daya Kota Pelabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada kedalaman 42 km. Sedangkan gempa bumi tektonik yang mengguncang Bant